Pada awal Oktober lalu, jurdun MotoGP tiga kali, Jorge Lorenzo, sempat menjajal jet darat Formula Satu Mercedes di lintasan Silverstone. Dalam kesempatan itu, pebalap yang akan memperkuat tim Ducati, menunggangi mobil W05 Hybrid spesifikasi 2014 milik Lewis Hamilton.
Lorenzo pun membeberkan pengalamannya selama menunggangi mobil F1 saat menyaksikan seri penutup F1 musim ini di Abu Dhabi.
“Power dari mesinnya sungguh luar biasa, terutama grip-nya saat berada di tikungan, pengeremannya begitu mendadak karena grip di mobilnya begitu banyak. Dan saat di tikungan, downforce dan gripnya sungguh luar biasa.
“Jika di MotoGP kami menggunakan gear ketiga saat di tikungan pertama. Namun di F1, kecepatannya hampir maksimal menggunakan gigi ketujuh, jadi bedanya sangat besar.”
Sebelum pengujian, Lorenzo melakukan persiapan matang, yaitu dengan berlatih menggunakan simulator Mercedes di Brackley dan di Snetterton. Lantas, aksinya di lintasan Silverstone pun terbilang cukup bagus.
“Mulanya, saya melakukannya dengan tenang dan santai, sebab saya tak ingin mengacaukannya. Lalu di putaran terakhir, saya berusaha memacu semaksimal mungkin dan mencatatkan lap time yang bagus.”
Pebalap asal Spanyol ini lalu mengungkapkan jika dirinya tak berniat berpindah haluan dari balap roda dua ke balap roda empat, karena menurutnya rider MotoGP jauh lebih berani ketimbang ppara driver Formula Satu sekarang ini.
“Tingkat keamanan dari mobil Formula 1 cukup tinggi dengan adanya cockpit dan semua ini. Sudah banyak peningkatan. Motor pun juga begitu, tapi saat Anda mengalami crash, badan Andalah yang jadi casisnya.
Badan Andalah yang menghantam tanah. Jadi Anda akan lebih mudah terluka dengan motor ketimbang mobil. Biasanya, Anda tidak akan mudah terluka di Formula 1. Dari segi itu, nyali kami lebih besar.”